Rabu, 29 April 2009

Company Profil

Hutomo Chicken terbentuk pada tanggal 30 November 2008 yang beralamat  di Jl. Ruko Diamond View Blok S1 – 35 Dukuh Zambrud Bekasi Timur. Hutomo Chicken bergerak di bidang Pemasaran Ayam potong, Ayam Olahan dan Penyediaan Telor Ayam,kami juga dapat menerima pesanan lain seperti Bebek dan Lele.  

 

Hutomo Chicken terbentuk atas dasar pemikiran dari seorang anak pengusaha ternak dan juga dokter hewan untuk mengembangan pemasaran ayam potong ke seluruh wilayah Indonesia. Hutomo Chicken memiliki tujuan untuk menjadi salah satu  perusahaan supplier ayam potong terbesar di Indonesia yang di jalankan oleh mayoritas kaum muda kreatif dan memiliki dedikasi juga motivasi yang tinggi tanpa kenal menyerah atau putus asa. Hutomo Chicken adalah Perusahaan Pengembangan Pemasaran Ayam Potong dari Agrofood Indonesia Chicken Processing Plant yang memiliki empat peternakan dan satu rumah pemotongan ayam yang terletak di wilayah Bekasi Timur.

Hutomo Chicken memiliki Visi menjadi Supplier terbesar di Indonesia dan Misi mensosialisasikan ayam sebagai makanan yang selalu bersih,sehat,segar dan higienis. Lingkup kerja kami adalah produksi dan mendistribusikan ayam potong dan juga ayam olahan. Hutomo Chicken merupakan perusahaan yang khusus untuk pendisribusian Ayam Negri ( Broiler ) ke seluruh pelanggan seperti Restaurant, Hotel, Rumah Makan Tradisional, Supermarket / Hypermarket, Rumah Sakit dan juga Konsumsi Pribadi. Kami juga menerima pesanan untuk acara–acara khusus baik pribadi ataupun perusahaan dalam kuantity dari scala kecil hingga besar. Hutomo Chicken sangat memperhatikan pada kebersihan dan higienis ayam yang akan dipasarkan, oleh karena itu peternakan kami di tangani langsung oleh pemilik Agrofood Indonesia itu sendiri yang juga Praktisi Dokter Hewan dan menjabat sebagai Ketua asosiasi PPUB Bekasi (Perhimpunan Peternak Unggas Bersatu) yaitu Bpk. Drh. Djody Hario Seno. Rumah pemotongan Ayam yang mendapatkan Kriteria A dari Dinas Peternakan Perikanan Dan Kelautan Bekasi, juga Mendapatkan Sertifikasi Halal dari Majelis Ulama Indonesia Kabupaten Bekasi. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar